Monday 14 April 2014

Laporan Pertandingan: Udinese 0-2 Juventus

Juventus kembali memperlebar jarak mereka dengan AS Roma dalam perburuan scudetto menjadi delapan poin pasca menang di Friulli, pada lanjutan Liga Italia Serie A giornata 33, Selasa (15/4) dini hari WIB.

Tanpa diperkuat Carlos Tevez dan Arturo Vidal, La Vecchia Omcidi masih terlalu kuat bagi Udinese. Gol-gol yang dicetak oleh Sebastian Giovinco dan Fernando Llorente membawa sang pemuncak klasemen menang lewat skor 2-0.

Babak Pertama

Bermain di Firulli, Juventus tetap memapu menguasai jalannya permainan secara telak. Mobilitas tiga gelandang tengah yang di tempati Claudio Marchisio, Andrea Pirlo, dan Paul Pogba berlangsung sempurna. Nama terakhir bahkan tampil begitu impresif.

Tak pelak, gol untuk Juve pun hadir kala pertandingan baru berjalan seperempat jam saja. Berawal dari sodoran Pogba, liukan luar biasa Sebastian Giovinco dari sisi kiri pertahanan Udinese diselesaikannya dengan sepakan keras menggunakan kaki kiri. Boom! Tim tamu unggul 1-0.

Kepercayaan diri Formica Atomica meningkat setelahnya. Sang striker kemudian mencipatakan peluang emas lain di menit ke-20. Menerima sodoran Fernando Llorente, Seba memutuskan untuk melepaskan tembakan dari jarak 25 yard. Namun, usahanya kali ini masih bisa ditangkap Simon Scuffet!

Tak juga menghentikan sengatannya dalam menyerang, Si Nyonya Tua akhirnya mampu menggandakan keadaan menjasi 2-0 lewat gol Llorente di menit 26. Berawal dari sepak pojok Pirlo, kemelut di depan gawang Scuffet hasil gangguan Pogba diselesaikannya dengan satu tembakan menusuk gawang. Skor berubah 2-0.

Tuan rumah coba memberi reaksi pasca tertinggal dua gol, namun hasilnya sia-sia saja. Babak pertama pun berakhir dengan skor 2-0 untuk I Bianconeri.

Babak Kedua


Paruh kedua dimulai, tuan rumah berusaha mengambil alih jalannya permainan.  Namun serangan-serangan tim Zebra sering terbentur kokohnya pertahanan tim tamu. Juve malah kembali menciptakan peluang melalui bintang duel ini, Giovinco, pada menit ke-68.

Bekerja sama dengan Giorgio Chiellini, tembakan keras mantan pemain Parma tersebut masih mampu diamankan Scuffet. Mulai menemukan ritmenya pasca memasuki menit ke 70, Udinese akhirnya memberikan ujian berarti bagi Gigi Buffon. Sayangnya tak ada gol tercipta.


Il Friulli menikmati sedikit lebih baik dalam penguasaan bola, namun masih belum mampu melakukan tembakan tepat sasaran. Tim tamu menjadi lebih kuat dalam bertahan. Mereka tidak absen dari antisipasi passing atau serangan lawan.

Kedua kubu lantas memaksimalkan pergantian tiga pemain sebelum memasuki menit ke-80. Beberapa momen krusial terjadi, seperti sepakan Luis Muriel yang menerpa tiang gawang di masa injury time. Hingga 90 menit berakhir, La Fidanzata d'Italia sukses menjaga keunggulan 2-0.

Susunan Pemain

Udinese:
Scuffet; Heurtaux, Danilo, Domizzi; Basta, Yebda, Allan, Pereyra, Gabriel Silva, Bruno Fernandes; Di Natale
Juventus:
Buffon; Caceres, Ogbonna, Chiellini; Lichtsteiner; Pogba, Pirlo, Marchisio, Asamoah; Llorente, Giovinco

0 komentar:

Post a Comment